TEMPO.CO, Jakarta - Canon melalui PT Datascrip resmi menghadirkan kamera mirrorless EOS R50 V dan kamera kompak PowerShot V1 di Indonesia, Selasa, 22 April 2025.
"Kamera ini memudahkan siapa saja untuk mulai berkarya di dunia konten digital,” kata Syailendra Kamdani, Head of Marketing Canon Business Unit PT Datascrip, dalam acara peluncuran di Gedung Datascrip, Jakarta, Selasa, 22 April 2025.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Menurut Syailendra, Canon EOS R50V dan Powershot V1 ditujukan khusus bagi para influencer media sosial dan pemula yang ingin mengeksplorasi dunia konten. “Kedua kamera ini membawa fitur-fitur canggih namun mudah digunakan,” tuturnya.
Marketing Executive Canon Business Unit PT Datascrip Iqbal Rifqi Prayoga menambahkan bahwa target utama dari kamera EOS R50 V dan PowerShot V1 adalah pengguna di bidang sinema atau pembuat film. Kedua kamera ini menyasar para pembuat konten yang gemar menciptakan video bergaya sinematik, termasuk pembuat film muda yang kini semakin banyak bermunculan di media sosial.
Selain itu, kamera ini juga cocok digunakan oleh live streamer, termasuk gamer, vlogger, hingga pelaku produksi video berbasis VR yang dinilai akan terus berkembang ke depannya. Begini spesifikasi lengkap dua kamera tersebut.
Spesifikasi EOS R50 V
EOS R50 V merupakan kamera mirrorless ringkas berbasis sensor APS-C 24,2 megapiksel, setara dengan sensor Super 35mm yang umum digunakan di kamera sinema. Kamera ini juga menjadi yang pertama di kelasnya yang membawa sejumlah fitur dari sistem Cinema EOS, dan dilengkapi lensa yang dapat diganti. Desain bodinya ramping dan ringan tanpa viewfinder, dengan berat hanya 551 gram.
Dirancang untuk kreator video, EOS R50 V dilengkapi tombol-tombol khusus video seperti dial mode, tombol livestream satu sentuhan, dan lever zoom. Tata letak tombol dibuat agar kamera tetap bisa dioperasikan dengan satu tangan. Fitur sinematiknya mencakup Custom Picture, LUT, HDR PQ dan HLG, false color, serta format XF-HEVC S dan XF-AVC S. Sistem fokus Dual Pixel CMOS AF II dan Movie Digital IS memastikan hasil video stabil dan akurat, lengkap dengan Movie for Close-up Demo dan Register People Priority.
Kamera ini juga mendukung Canon Log 3 10-bit, mode Smooth Skin, dan 14 filter warna. Perekaman video mencapai 4K 30p oversampling tanpa crop, 4K 60p crop, serta slow motion hingga Full HD 120p dan 4K 1/2,5x. Untuk audio, tersedia 3-mic noise reduction dan perekaman 24-bit 4-channel LPCM. Konektivitasnya mendukung Bluetooth dan USB-C ke smartphone, webcam via USB-C, dan aplikasi Live Switcher Mobile untuk streaming multi-kamera.
Spesifikasi PowerShot V1
Canon PowerShot V1 adalah kamera poket video-sentris dengan sensor 1,4 inci beresolusi 22,3 MP—dua kali lebih besar dari kamera saku konvensional. Kamera ini dibekali lensa zoom setara 17–52mm (video) dan 16–50mm (foto) dengan bukaan f/2.8–4.5, cocok untuk vlog hingga film pendek. Autofokusnya mengandalkan Dual Pixel CMOS AF II dan filter ND 3 stop untuk hasil stabil dalam kondisi cahaya terang.
Bobotnya hanya 426 gram dengan desain tanpa viewfinder, lengkap dengan tombol yang mudah diakses satu tangan. Dilengkapi kipas pendingin internal, PowerShot V1 bisa digunakan untuk perekaman berdurasi panjang tanpa risiko overheat. Fitur seperti Smooth Skin, Movie for Close-up Demos, dan 14 filter warna membuat kamera ini siap untuk produksi konten harian maupun profesional.
Untuk fleksibilitas produksi, PowerShot V1 mendukung Canon Log 3 10-bit dan koneksi ke smartphone via Bluetooth atau USB-C lewat aplikasi Camera Connect. Kamera ini juga bisa difungsikan sebagai webcam untuk livestreaming, menjadikannya pilihan praktis bagi kreator konten, vlogger, hingga live streamer.
Lensa RF-S14-30mm f/4-6.3 IS STM PZ
Selain dua kamera di atas, Canon juga merilis lensa RF-S14-30mm f/4-6.3 IS STM PZ sebagai lensa kit untuk EOS R50 V. Ini adalah lensa RF pertama Canon dengan power zoom bawaan, memungkinkan zoom halus lewat cincin atau tuas di bodi kamera, serta bisa dikendalikan jarak jauh via aplikasi Camera Connect.
Lensa ini punya desain fixed-length sehingga panjangnya tetap saat zoom, cocok untuk penggunaan dengan gimbal. Stabilisasinya mencapai 5 stop untuk foto dan 5-axis untuk video, serta mendukung Coordinated Control IS jika dipasangkan dengan kamera yang memiliki In-Body IS. Dengan sudut pandang setara 22,4mm dan fokus dekat hingga 0,15m, lensa ini pas untuk konten produk, detail, dan subjek kecil.
Harga dan ketersediaan
Datascrip mulai menjual Canon EOS R50V pada 5 Mei 2025, sementara pre-order PowerShot V1 dibuka mulai 26 April 2026. Berikut ini harganya.
- Canon EOS R50 V (Body Only): Rp12.999.000
- Canon EOS R50 V Kit RF-S14-30mm f/4-6.3 IS STM PZ: Rp16.999.000
- Canon PowerShot V1: Rp17.499.000
- Canon Lens RF-S14-30mm f/4-6.3 IS STM PZ: Rp7.299.000