Persebaya Seri, Persib Bandung Butuh Satu Kemenangan Lagi untuk Juarai Liga 1

3 hours ago 3

TEMPO.CO, Jakarta - Persib Bandung diuntungkan karena Persebaya Surabaya hanya bermain imbang 1-1 dengan Arema FC dalam pertandingan pekan ke-20 Liga 1 di Stadion Dipta, Gianyar, Bali, Senin, 28 April 2025. Mereka berpeluang meraih gelar lebih cepat.

Dalam pertandingan ini, Arema FC unggul lebih dulu lewat gol Thales Lira. Persebaya membalas lewat gol Bruno Moreira dari titik penalti.

Hasil imbang tersebut memperpanjang rekor buruk Arema FC yang tak pernah bisa mengalahkan Persebaya sejak putaran kedua Liga 1 Indonesia pada 2019. Dengan berbagi satu poin, Arema bertengger pada posisi ke-10 dengan 43 poin, sedangkan Persebaya mengoleksi 53 poin untuk menempati posisi ketiga dalam klasemen Liga 1 Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hasil laga ini ikut mempengaruhi persaingan perebutan gelar juara. Kegagalan Persebaya meraih poin penuh menguntungkan Persib Bandung.

Sebelum laga ini, Persib membutuhkan satu kemenangan dan satu hasil seri untuk menjadi juara. Kini, Maung Bandung hanya memerlukan satu kemenangan saja untuk bisa mempertahankan gelar.

Persib kini memuncaki klasemen dengan nilai 64 dari 30 laga. Dewa United dan Persebaya sama-sama mengemas nilai 53.

Empat laga sisa musim ini menjanjikan total 12 poin. Padahal Persib sudah unggul 11 angka dari dua pesaingnya. Karena itu satu kemenangan lagi akan bisa membawa mereka merayakan gelar.

Pada pekan ke-31, Persib Bandung akan menyambangi markas Malut United, pada 2 Mei 2025.

Klasemen Liga 1

No TimMain  Gol       Poin
1Persib Bandung3054-2764
2Dewa United3056-3153
3Persebaya Surabaya3035-3053
4Malut United3040-2950
5Persija3043-3547
6Borneo FC3043-3446
7PSM Makassar3038-2844
8Bali United3043-3544
9PSBS Biak Numfor3040-3944
10Arema FC3050-4443
11Persita3030-3542
12Persik Kediri3032-3636
13Madura United FC3031-5033
14Persis Solo3029-4132
15Barito Putera3037-5029
16Semen Padang3032-5728
17PSIS3026-4425
18PSS Sleman3033-4722

.
Pilihan Editor: Jadwal Live Liga Champions Pekan Ini: Leg Pertama Semifinal

Read Entire Article
Parenting |