Petrokimia Sudah Daftarkan Megawati Hangestri untuk Final Four Proliga 2025

2 days ago 7

TEMPO.CO, Jakarta - Magnet babak empat besar atau final four kompetisi bola voli nasional Proliga 2025 akan bertambah. Megawati Hangestri yang baru meninggalkan klub Korea Selatan, Red Sparks, dipastikan akan tampil.

Megawati akan bergabung dengan klub bola voli PBV Petrokimia Gresik. Namanya sudah didaftarkan dan diumumkan dalam technical meeting menjelang final four seri pertama di Kediri, Rabu, 15 April 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kepastian bergabungnya Megawati juga sudah diumumkan Petrokimia lewat akun Instagram resmi klub. “Megawati up on The Bulls. PBV Petrokimia Gresik berkomitmen untuk memastikan kesehatan dan keselamatan pemain, stay tune ya gaes untuk kita dukung bersama sama #Megawati bergabung bersama kita,” tulis mereka dalam unggahan Rabu.

PBV Petrokimia Gresik adalah salah satu klub voli yang berprestasi. Tercatat mereka pernah menjuarai Livoli Divisi Utama 2003, 2004, 2005, serta Livoli Divisi 1 2008. Namun, di ajang Proliga mereka belum pernah juara. Mereka hanya mampu menjadi runner-up enam kali, yang terakhir pada 2022.

Untuk final four, Petrokimia akan tetap ditangani Jie Jiang. Dalam skuadnya mereka menyertakan 15 pemain. 

Skuad PBV Petrokimia Gresik untuk Final Four Proliga 2025

(Angka di depan nama menunjukkan nomor punggung)

1 Yulis Indahyani Indah 
2 Ajeng Nur Cahaya 
5 Mediol Stiovandi Yoku 
6 Nabila Purwita 
8 Megawati Hangestri Pertiwi 
9 Putri Nur Hidayanti 
10 Amelia Dwisari 
12 Ajeng Viona Adelea 
16 Siti Romadhani Dhani 
17 Maya Kurnia Indri Sari 
18 Rika Dwi Latri 
21 Hanna Davyskiba 
23 Dhea Cahya Pitaloka 
24 Arneta Putri Amelian.

Di final four Proliga 2025, Petrokimia akan bersaing dengan Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Pertamina Enduro, dan Jakarta Electric PLN. Pada seri Kediri, mereka akan melawan Jakarta Popsivo Polwan dan Jakarta Pertamina Enduro.

Kehadiran Megawati diperkirakan akan mendongkrak tim ini. Pemain ini baru menjalani dua musim yang cukup baik di Liga Bola Voli Putri Korea Selatan (V-League). Ia membawa tim itu ke playoff semifinal dan musim ini menjadi runner-up. Musim lalu, Megawati juga membawa Jakarta BIN menjuarai Proliga.

Read Entire Article
Parenting |