DIREKTUR olahraga Barcelona Deco mengatakan bahwa kiper Wojciech Szczesny berpeluang dipertahankan klub itu untuk musim 2025-2026. “Kami sangat senang dengan Tek (Szczesny). Dia adalah kiper yang sangat berpengalaman,” kata Deco dikutip dari Antara, Minggu, 20 April 2025.
Szczesny tercatat dalam 24 penampilan untuk Barcelona di semua kompetisi musim ini. Marc-Andre ter Stegen yang merupakan kiper pilihan utama klub saat ini masih menjalani pemulihan dari cedera jangka panjang. Kiper ketiga Inaki Pena masih dipertahankan oleh Barcelona.
Karier Wojciech Szczsny
Wojciech Szczesny lahir di Warszawa, pada 18 April 1990. Szczesny memulai kariernya sebagai pemain sepak bola dengan bergabung dengan Legia Warsaw. Ia pindah ke klub Liga Inggris, Arsenal, pada Januari 2006 dan menjalani debutnya profesionalnya pada 2009.
Dia menjalani dua kali masa peminjaman saat masih The Gunners, yakni bermain untuk Brentford (November 2009-Mei 2010) dan AS Roma (Juli 2015-Juni 2017). Setelah masa pinjam di AS Roma habis, Szczesny direkrut Juventus pada Juli 2017. Kontraknya di Turin diperpanjang hingga Juni 2024.
Di timnas Polandia, Szczesny menjadi pemain yang langganan dipanggil untuk memperkuat negaranya, mulai dari U-19, U-20, dan U-21. Dia tercatat tampil dalam 13 pertandingan untuk level junior.
Debutnya bersama timnas Polandia senior pada 18 November 2009, saat mengalahkan Kanada 1-0 di laga persahabatan. Pelatih Franciszek Smuda mempercayakan dia bermainbn selama 45 menit menggantikan Tomasz Kuszczak. Waktu itu usianya 19 tahun, 7 bulan. Ia telah mencatatkan 84 penampilan bagi Polandia. Selama kariernya, Szczesny telah dua kali berlaga di Piala Dunia, yakni pada 2018 dan 2024.
Salah satu momen penting dalam kariernya terjadi ketika ia menyelamatkan gawang dari tendangan penalti dari Lionel Messi di Piala Dunia Qatar 2022. Argentina yang kalah dari Arab Saudi di pertandingan pembuka mereka perlu mengalahkan Polandia untuk lolos.
Ananda Ridho Sulistya turut berkontribusi dalam penulisan artikel ini
Pilihan Editor: Kata Serhou Guirassy Usai Cetak Hattrick dalam Kemenangan Dortmund atas Barcelona di Liga Champions
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini