Dubes Jepang Usulkan Cara Hadapi Tantangan Ekonomi Dunia

6 days ago 4

TEMPO.CO, Jakarta -Duta Besar Jepang untuk Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) Kiya Masahiko berharap penyelenggaraan World Expo 2025 di Osaka, Jepang, bisa membawa manfaat secara perekonomian, terutama saat tantangan dunia yang sedang terjadi.

“Harapan saya adalah ASEAN dan Jepang akan mendapatkan manfaat dari Expo ini untuk menanggapi ancaman ekonomi masa kini," kata Masahiko di kantor Sekretariat ASEAN pada Rabu, 9 April 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Masahiko menuturkan bahwa setidaknya ada dua cara untuk menghadapi tantangan ekonomi dunia saat ini. Cara pertama, jelas dia, pertemuan tingkat tinggi di antara negara-negara yang terlibat. 

"Akhir minggu ini, akan ada upacara pembukaan di Osaka. Sejak saat itu, dalam enam bulan ke depan, akan ada begitu banyak pertemuan bisnis tingkat tinggi, termasuk dari AS dan negara-negara lain," ujarnya. 

Berkenaan dengan itu, Masahiko turut menekankan bahwa tantangan global memerlukan setiap pihak untuk merumuskan solusi. Dia berharap pertemuan tingkat tinggi itu dapat membuat semua pihak memanfaatkan kesempatan Expo Osaka ini.

Lebih lanjut, Masahiko menyampaikan solusi kedua, yakni menghadapi tantangan ekonomi, yakni melalui sains, teknologi, dan inovasi. Menurut dia, faktor-faktor itu mampu membuka jalan bagi penyelesaian tantangan ekonomi dunia belakangan. Oleh sebab itu, dia berharap acara yang Jepang dan ASEAN gelar itu dapat mencapainya. 

“Saya berharap bahwa dengan mempertemukan semua bisnis dari seluruh dunia, termasuk ASEAN dan Jepang, baik ASEAN maupun Jepang akan mendapatkan manfaat dari penciptaan nilai dan inspirasi dari ini,” ucapnya.

Berkenaan dengan kebijakan tarif Presiden Amerika Serikat Donald Trump, Masahiko menyatakan dirinya akan melakukan yang terbaik untuk memanfaatkan acara ini.

Dia berharap melalui pertemuan dan pertukaran tingkat tinggi, serta kolaborasi inovasi sains dan teknologi, World Expo dapat berkontribusi untuk mengatasi tantangan ekonomi yang kini dihadapi dunia.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Sekretaris Jenderal ASEAN Nararya S. Soeprapto menegaskan ASEAN-Jepang berkomitmen untuk memperkuat dan menempatkan fokus pada banyak tantangan. Menurut dia, masih ada peluang yang bisa diperoleh dari tantangan tersebut. 

Read Entire Article
Parenting |