CANTIKA.COM, Jakarta — Golden Globe Awards 2026 menghadirkan banyak momen bersejarah, tetapi salah satu yang paling membekas justru datang dari sebuah pidato sederhana namun penuh makna. EJAE, penyanyi dan penulis lagu di balik lagu Golden dari film KPop Demon Hunters, yang berhasil mencuri perhatian lewat speech emosionalnya di atas panggung melalui pidatonya.
Saat menerima penghargaan untuk kategori Best Original Song – Motion Picture, EJAE tidak hanya berbicara soal kemenangan. Ia memilih membagikan cerita personal tentang perjalanan panjang, penolakan, dan penerimaan diri, sebuah kisah yang terasa dekat dengan banyak perempuan muda yang tengah berjuang mengejar mimpi.
Dari Mimpi Jadi Idol hingga Berdiri di Panggung Golden Globes
Dalam pidatonya, EJAE mengungkap bahwa ia pernah menghabiskan hampir satu dekade sebagai trainee K-Pop. Ia berlatih, bekerja keras, dan menunggu kesempatan yang tak kunjung datang. Berkali-kali, ia harus menerima kenyataan pahit berupa penolakan.
Namun alih-alih menyerah, EJAE memilih jalan lain. Musik tetap menjadi rumah baginya, hingga akhirnya ia menemukan tempat sebagai penyanyi dan penulis lagu, peran yang justru membawanya ke panggung Golden Globes melalui film Kpop Demon Hunters.
Pengakuan ini disampaikan tanpa drama berlebihan, tetapi justru terasa jujur dan membumi. Sebuah pengingat bahwa hidup tidak selalu berjalan sesuai rencana awal, dan itu tidak apa-apa.
“Rejection Is Redirection”, Kalimat Sederhana yang Menguatkan
Kalimat yang paling diingat dari speech EJAE adalah, “Rejection is redirection.” Sebuah frasa singkat yang langsung viral dan dibagikan ulang di media sosial.
Bagi EJAE, penolakan bukan tanda kegagalan, melainkan penunjuk perubahan arah. Ia menegaskan bahwa pintu yang tertutup sering kali membawa seseorang ke jalan yang lebih tepat, meski awalnya tidak terlihat jelas.
Pesan ini terasa relevan, terutama bagi perempuan muda yang kerap merasa tertinggal, tidak cukup baik, atau ragu dengan pilihan hidupnya sendiri.
Apa yang disampaikan EJAE di Golden Globes 2026 bukan hanya tentang industri hiburan atau musik K-Pop. Pidatonya menjadi ruang refleksi kolektif, tentang bagaimana kita memaknai kegagalan, mengelola rasa kecewa, dan tetap percaya pada proses.
Tak sedikit penonton yang menyebut momen ini sebagai salah satu pidato yang tulus di malam penghargaan tersebut. Bukan karena kemegahan kata-kata, melainkan karena keberanian untuk jujur.
Inspirasi untuk Perempuan yang Sedang Berjuang
Di tengah budaya yang sering menuntut kesuksesan instan, speech EJAE hadir sebagai pengingat lembut: hidup tidak harus lurus, dan mimpi bisa berubah bentuk.
Golden Globe Awards 2026 mungkin akan dikenang lewat deretan pemenang dan busana glamor. Namun bagi banyak orang, malam itu juga menjadi momen ketika sebuah pesan sederhana berhasil menyentuh hati, bahwa penolakan bukan akhir cerita, melainkan awal dari arah baru.
Pilihan Editor: Rambut Bob Emma Stone Mencuri Perhatian di Golden Globes 2026
GOLDEN GLOBES | INSTAGRAM
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi Terkini Gaya Hidup Cewek Y dan Z di Instagram dan TikTok Cantika.



































:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4548967/original/094336900_1692782124-tanaphong-toochinda-FEhFnQdLYyM-unsplash.jpg)














:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5327418/original/014991800_1756180726-alexandr-podvalny-TciuHvwoK0k-unsplash.jpg)