Klasemen Liga Spanyol setelah Barcelona Kalahkan Real Madrid 4-3

1 day ago 6

TEMPO.CO, Jakarta - Barcelona mengalahkan Real Madrid pada laga bertajuk El Clasico Liga Spanyol di Stadion Olimpiade pada Minggu malam, 11 Mei 2025. La Braugana menang dengan skor 4-3 dan membuat tim asuhan Hansi Flick kokoh di puncak klasemen La Liga. 

Barcelona mencetak gol lewat Eric Garcia, Lamine Yamal, dan dua gol Raphinha. Adapun Real Madrid mencetak gol melalui hattrick Kylian Mbappe. Kemenangan ini membuat Barcelona mengoleksi 82 poin, unggul tujuh angka dari Real Madrid dengan tiga laga tersisa.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jalannya Pertandingan

Real Madrid tampil menekan sejak awal babak pertama. Los Blancos unggul lebih dulu pada menit ke-5 lewat tendangan penalti Kylian Mbappe. Penyerang asal Prancis itu mendapat hadiah penalti setelah dijatuhkan kiper Wojciech Szczesny.

Mbappe berhasil menggandakan keunggulan Real Madrid pada menit ke-14. Ia berhasil menerima umpan terobosan Vinicius Junior. Wasit Alejandro Hernandez sempat meninjau gol lantaran ada indikasi offside. Tetapi, gol itu bersih.

Barcelona memperkecil ketertinggalan empat menit berselang. Melalui skema tendangan sudut, Eric Garcia berhasil menyundul bola ke sisi kiri gawang Thibaut Courtois. Skor 2-1 untuk keunggulan Real Madrid.

La Braugana menyamakan kedudukan pada menit ke-32 lewat aksi Lamine Yamal. Ia berhasil memanfaatkan bola dorongan Ferran Torres dan melepaskan tendangan dari batas kotak penalti untuk membuat skor kembali berimbang. 

Gol Yamal menjadi momentum untuk Barcelona bangkit. Pada menit ke-34, giliran aksi Raphinha tak mampu dibendung para pemain bertahan Real Madrid. Menerima umpan dari Pedri, ia melepaskan tendangan keras yang tak mampu dihalau Courtois.

Pada lima menit terakhir babak pertama, Barcelona memiliki peluang lewat Raphinha yang menerima umpan dari Lamine Yamal. Sayangnya, sundulan Raphinha masih melambung di atas mistar gawang Real Madrid. 

Real Madrid sempat bergembira ketika wasit Hernandez memberikan penalti. Sayang, keputusan itu dianulir setelah tinjauan VAR memperlihatkan bahwa Frenkie de Jong dianggap tak melanggar pemain Real Madrid di kotak penalti.

Madrid justru lengah pada ujung babak pertama. Raphinha berhasil melepaskan tendangan setelah menerima umpan dari Torres yang membuat skor menjadi 4-2. Barcelona unggul hingga turun minum. 

Babak Kedua

Setelah turun minum, pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti melakukan pergantian. Brahim Diaz dan Luka Modric masuk menggantikan Dani Ceballos dan Arda Guller. Perubahan itu tak berdampak pada permainan Madrid hingga 15 menit berjalan. 

Real Madrid baru bisa mencetak gol pada menit ke-70. Vinicius Jr berhasil mengirim umpan untuk Kylian Mbappe untuk kembali menaklukan kiper Szczesny. Gol itu membuat Hansi Flick membuat perubahan. Ia mengganti Eric Garcia dan Dani Olmo dengan Hector Font dan Fermin Lopez.

Statistik babak kedua menunjukkan dominasi Barcelona dengan 61 persen penguasaan bola. La Braugana juga mencetak total 12 tembakan, tetapi hanya dua yang tepat sasaran. Adapun Real Madrid hanya membuat tujuh percobaan. 

Barcelona hampir membuat gol kelima lewat Fermin Lopez pada menit ke-90+5. Namun, gol itu dianulir karena sudah lebih dulu terjadi handball. Skor 4-3 untuk kemenangan Barcelona pun bertahan hingga akhir.

Klasemen La Liga

TimMainMenangImbangKalahPoin
Barcelona35264582
Real Madrid35236575
Atlético Madrid352010570
Athletic Club341613561
Villarreal351710861
Real Betis34169957
Celta Vigo351471449
Rayo Vallecano3512111247
Mallorca351381447
Valencia3511121245
Osasuna3410141044
Real Sociedad351271643
Getafe351091639
Espanyol351091639
Girona351081738
Sevilla359111538
Alavés348111535
Leganes357131534
Las Palmas35881932
Real Valladolid35442716
Read Entire Article
Parenting |